Perkembangan dan pengaruh teknologi dalam dunia pendidikan merupakan hal yang tidak dapat dihindari. Dalam era globalisasi ini Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) berkembang pesat, yang mendorong dunia pendidikan harus mengadakan inovasi positif untuk kemajuan dan peningkatan mutu pendidikan. Tidak hanya inovasi dibidang kurikulum, sarana-prasarana, namum inovasi yang menyeluruh dengan menggunakan teknologi informasi dalam kegiatan pendidikan. Salah satu fungsi teknologi pendidikan adalah dapat merubah cara pembelajaran yang konvensional menjadi non konvensional. Pembelajaran di sekolah perlu menggunakan serangkaian peralatan elektronik yang mampu bekerja lebih efektif dan efisien. 

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah memberikan pengaruh terhadap dunia pendidikan khususnya dalam proses pembelajaran. Menurut Rosenberg, dengan berkembangnya penggunaan TIK ada lima pergeseran dalam proses pembelajaran yaitu :
  1. Dari pelatihan ke penampilan.
  2. Dari ruang kelas ke di mana dan kapan saja.
  3. Dari kertas ke “on line” atau saluran.
  4. Fasilitas fisik ke fasilitas jaringan kerja.
  5. Dari waktu siklus ke waktu nyata.
Komunikasi sebagai media pendidikan dilakukan dengan menggunakan media-media komunikasi seperti telepon, komputer, internet, e-mail, dan sebagainya. Interaksi antara guru dan siswa tidak hanya dilakukan melalui hubungan tatap muka tetapi juga dilakukan dengan menggunakan media-media tersebut. Guru dapat memberikan layanan tanpa harus berhadapan langsung dengan siswa. Demikian pula siswa dapat memperoleh informasi dalam lingkup yang luas dari berbagai sumber melalui cyber space atau ruang maya dengan menggunakan komputer atau internet. Hal yang paling mutakhir adalah berkembangnya apa yang disebut cyber teaching atau pengajaran maya, yaitu proses pengajaran yang dilakukan dengan menggunakan internet. Istilah lain yang makin poluper saat ini ialah e-learning yaitu satu model pembelajaran dengan menggunakan media teknologi komunikasi dan informasi khususnya internet. 

Dalam proses belajar mengajar, peran teknologi bertugas sebagai media atau alat bukan hanya sekedar mengkomunikasikan hubungan antara sumber (pengajar) dan yang penerima (anak didik), namun lebih dari itu merupakan bagian yang integral dan saling mempunyai keterkaitan antara komponen yang satu dengan yang lainnya, saling berinteraksi dan saling mempengaruhi.

Teknologi kaitannya dengan proses belajar mengajar adalah sebagai media yang efektif dan efisien dalam proses belajar mengajar. Sebagai media pembelajaran, teknologi khususnya TIK dikaitkan dengan berbagai kegiatan yang digunakan untuk mengakses, mengumpulkan, memanipulasi, dan mempersembahkan atau berkomunikasi mengenai informasi. Teknologi yang dimaksudkan termasuk peralatan (seperti komputer, laptop, dan piranti lain), aplikasi software dan rangkaian (sebagai contoh internet, wifi, infrastruktur jaringan setempat (local networking infrastructure dan teleconverence). Penggunaan teknologi sebagai media pembelajaran ini jelas akan membuat proses belajar mengajar menjadi efektif dan efisien karena dapat mempermudah seorang guru dalam mendapatkan atau menyampaikan informasi (pesan atau isi, materi) pelajaran, dapat membantu peningkatan pemahaman siswa, penyajian data/informasi lebih menarik atau terpercaya, memudahkan penafsiran data, dan mendapatkan informasi. Jadi dalam hal ini dapat dikatakan bahwa teknologi sebagai media adalah berperan penting sebagai alat bantu yang efektif dan efisien dalam proses belajar mengajar.

Pada era perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi saat ini, paradigma pembelajaran telah bergeser dari pembelajaran tradisional menuju pembelajaran berbasis digital. Perubahan sumber dan bahan ajar dari tradisional seperti penggunaan papan tulis dan spidol, berganti dengan penggunaan media seperti Notebook, LCD Projector dan sebagainya. Printed material seperti buku, modul dan lembar kerja siswa berganti dengan e-book, YouTube dan situs situs internet. Metode pembelajaran konvensional melalui metode ceramah di depan kelas berganti dengan pembelajaran berbasis digital dengan memanfaatkan fasilitas seperti e-mail, aplikasi Android  melalui gadget dan HP, multimedia interaktif dan lain lain.

Namun perlu diketahui bahwa pemanfaatan TIK dalam pembelajaran tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Hambatan akan selalu dijumpai, kendala akan selalu kita temui. Diperlukan beberapa hal agar terwujudnya pemanfaatan teknologi informasi yang optimal, diantaranya: adanya akses internet yang memadai para untuk guru dan siswa di sekolah, materi belajar, dan motivasi  dari para guru untuk proaktif, memiliki semangat yang tinggi untuk belajar dan meningkatkan kompetensi akan penguasaan teknologi informasi agar tidak menjadi guru yang gagap teknologi. Bagaimana kah caranya???

19 Komentar

  1. Menurut saya gurupun harus memanfaatkan TIK dalam meningkatkan kompetensi. Misalnya dengan mengikuti e-course yang sudah banyak sekali di internet, atau mengikuti forum-forum yang ada pada sosial media yang. Sehingga gurupun lebih matang dalam melaksanakan proses belajar mengajar berbasis TIK.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pergeseran paradigma pembelajaran abad 21 memang menuntut pembelajar/pendidik bekerja keras dalam mengubah pola pikir, mengembangkan kemampuan dan meningkatkan keterampilan sehingga dapat lebih mudah untuk menerima, menjalani serta ikut terlibat dalam suatu perubahan dan inovasi pembelajaran. Terima kasih atas tanggapannya Yandi.

      Hapus
  2. Selamat malam..
    tulisan cukup menarik, namun bagi saya sangat awam tentang dunia pendidikan.saya hanya memperhatikan hal kecil seperti mengutip teori Rosenberg perlu disertai tahun..selanjutnya ada beberapa definisi seperti cyber teaching dan e learning bila merupakan teori ahli baiknya disertai sitasi..terima kasih..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Selamat Malam Mbak Risma Mulia...
      a DR candidate...
      Terima kasih banyak atas input dan koreksi yang diberikan. Akan menjadi hal yang harus diperhatikan dalam penulisan yang akan datang. Mohon tanggapan pada tulisan selanjutnya.
      Thanks a lot Mbak Ris

      Hapus
  3. salam edukasi....perkembangan IT dalam dunia pendidikan sudah tidak bisa di bendung lagi. hal ini menuntut tenaga pendidikan dan peserta didik harus melek IT. sekolah pun di tuntut untuk memenuhi infrastruktur yang terkait IT mmisalnya jaringan internet, Intranet, Wifi Corner dan fasilitas yang lain. pemeblajaran dengan menggunakan IT sangat di butuhkan agar peserta didik tidak bosan belajar di dalam kelas, di perlukan inovasi baru yang sesuai dengan perkembangan zaman. belajar outclass juga penting dengan menggunakan IT yang bisa menampilkan Audio dan visual yang membuat pembelajaran menjadi menyenangkan dan tidak membosankan sehingga tujuan pendidikan akan tercapai dengan maksimal.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam Teknologi Pendidikan ....
      Terima kasih atas tanggapan positif terhadap apa yang dituliskan pada artikel di atas. Kesadaran para pendidik akan pentingnya pemanfaatan TIK dalam proses pembelajaran pada dasarnya akan membantu para pendidik tersebut dalam memfasilitasi konten materi yang akan disampaikan kepada peserta didik. Semoga tidak ada lagi pendidik/pembelajar yang gagap teknologi.

      Hapus
  4. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi telah memberikan pengaruh terhadap dunia pendidikan khususnya dalam proses pembelajaran.Satu hal yang harus kita sepakati bahwa kecakapan para pengguna teknologi perlu menjadi perhatian khusus. karena perkembangan TIK dalam proses pembelajaran harus balance dengan SDM pengguna atau pengelola TIK tersebut. Karena saya yakini usia para pengajar/pendidik di rata-rata sekolah , khususnya di batang hari. dari kacamata dan survei saya dari dinas P dan K Batang hari. memaksa mereka bekerja keras untuk mencoba menguasai teknologi informasi dan Komunikasi. arti nya hari ini kita masih mempelajari TIK sebagai mata pelajaran dan belum sepenuhnya Menggunakan TIK untuk proses belajar. Selanjutnya gaya dan teknik penulisan dalam artikel ini sangat detil, dan menarik. sebagai input dari saya untuk menghindari kejenuhan para pengunjung Blog anda, sebaiknya tampilkan point penting dengan penggunaan kalimat atau kata yang lebih ringkas , tepat dan tidak menguranigi esensinya. artinya tidak ada salah dengan artikel ini. Namun ketakutan saya akan para pengunjung yang mudah bosan dengan isi artikel yang terlalu panjang dan mereka memilih untuk skip per arlinea atau tidak menyelesaikan membaca. terima kasih. sangat bermanfaat dan senang sekali bisa sharing di sini. wslm

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam Pembelajaran 21st century...
      Untuk dapat mengimbangi arus globalisasi yang terjadi dalam setiap aspek kehidupan memang sebagian dari kita (pendidik) merasa harus tergopoh-gopoh/terpaksa ikut terlibat di dalamnya. Tapi 1 hal yang perlu diyakini bahwa pemanfataan TIK tersebut akan membawa kepada peningkatan mutu pendidikan dan kualitas sumber daya manusia di negara kita tercinta. Saya rasa pelajaran TIK untuk SMP dan SMA sudah tidak ada lagi, yang artinya siswa harus mampu mempelajari TIK secara mandiri.
      Terima kasih atas koreksi pada teknik penulisan. Semoga ke depan akan lebih baik.
      Wassalamualaikum...

      Hapus
  5. Hai...
    Menurut saya karena perkembangan teknologi yang setiap detik ny terus berkembang maka tidak la mengherankan saat ini banyak sudah pelatihan maupun diklat2 yang memanfaatvkan teknologi..
    Dan menurut saya,saat ini perlu juga kajian mengenai peranan trainer diperlukan juga pengembangan kompetensi dalam menghadapi era teknologi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam Edukasi...
      Apa yang Anda sampaikan memang benar, sebagai bagian dari pendidikan jalur non formal, pendidikan dan pelatihan (diklat) seyogyanya memanfaatkan perangkat teknologi (hardware dan software) dalam proses pembelajarannya, sehingga kualitas dan hasil pembelajaran dapat ditingkatkan.
      Selain itu, program ToT (Training of Trainer) juga harus disinergikan dengan inovasi pembelajaran yang diluncurkan. Peserta ToT sebaiknya berupa tim, sehingga dapat saling melengkapi keterbatasan kompetensi dalam menguasai perangkat TIK. Semoga dengan pergeseran paradigma dalam pembelajaran yang menggunakan TIK (ICT) ini dapat menciptakan inovasi pembelajaran, sehingga pelatihan atau orientasi adalah proses yang menyenangkan, bukanlah suatu hal yang membosankan dan kurang diminati.
      Terima kasih atas tanggapannya,
      Sehat, Semangat, Luar Biasa

      Hapus
  6. Salam Pendidikan....
    Pendidikan dan penggunaan TIK di Era industri 4.0 tidak dipungkiri lagi merupakan hal yang tidak bisa di pisahkan satu sama lain.. dimana penggunaan TIK merupakan sarana pendukung dalam keberhasilan proses pembelajaran, dengan menggunakan TIK dapat mempermudah pelajar/pembelajar untuk mendapatkan pengetahuan dan informasi yang dibutuhkan kapan saja dan dimana saja. tentu saja hal ini harus didukung dengan sarana dan prasarana yang memadai dan tenaga pendidik yang memiliki kemampuan dalam penggunaan TIK.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Salam Pembelajaran Masa Kini...
      Terima kasih Saudari Triana Falyanti atas responnya. Benar sekali apa yang Saudari tuliskan mengenai TIK (ICT) dan proses pembelajaran. Konsep dari teknologi (hardware dan/atau software) itu sendiri merupakan segala sesuatu yang digunakan untuk mempermudah proses pembelajaran, untuk memecahkan permasalahan belajar.
      Untuk kompetensi para tenaga pendidik dalam penguasaan dan penggunaan perangkat, tentunya semuanya membutuhkan proses. Pendidik juga memerlukan proses belajar sebelum pada tahap penerapannya kepada peserta didik atau berinovasi dengan perangkat TIK tersebut. Dan proses membutuhkan waktu. Mudah-mudahan para pendidik/pembelajar bisa menjadi fast learner sehingga para peserta didik/pebelajar kita tidak semakin tertinggal jauh dengan perkembangan era globalisasi dan modernisasi yang begitu cepat.
      Inshaallah...
      Tetap Sehat, Semangat, Luar Biasa

      Hapus
  7. Thanks for sharing, kunjungi juga http://bit.ly/2lzOTm1

    BalasHapus
  8. Sekedar menambahkan dan mencoba menmpatkan guru kedalam paradigma yang ada maka guru harus segera bertranspormasi, bisa kunjungi link berikut.
    https://www.kompasiana.com/agus_oloan/54ffabed813311ed5dfa6f64/tik-peranannya-dalam-dunia-pendidikan-dan-peranan-guru-dalam-pembelajaran-tik.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Thank you for sharing bang ...
      Tapi tautannya tidak bisa di klik langsung ya? harus salin manual sepertinya.

      Hapus
  9. Keuntungan dan kerugian penggunaan teknologi informasi dan komunikasi. Kemajuan yang telah dicapai manusia dalam bidang teknologi informasi dan komunikasi (TIK) merupakan sesuatu yang patut kita syukuri, karena dengan kemajuan tersebut akan memudahkan manusia dalam mengerjakan pekerjaan dan tugas yang harus dikerjakan. Namun tidak semua kemajuan yang telah dicapai tersebut berdampak positif.
    Diantara kemajuan tersebut yang telah dicapai tersebut ternyata dapat membawa dampak negative bagi manusia. Dalam bidang pendidikan, secara umum keuntungan dan kerugian pemanfaatan TIK dalam bidang pendidikan adalah sebgai berikut :
    Keuntungan Informasi yang dibutuhkan akan makin cepat dan mudah diakses untuk kepentingan pendidikan Inovasi dalam pembelajaran makin berkembang dengan adanya inovasi e-learning yang makin memudahkan proses pendidikan Kemajuan TIK juga akan memungkinkan berkembangnya kelas virtual atau kelas yang berbasis teleconference yang tidak mengharuskan sang pendidik dan peserta didik berada dalam satu ruangan Sistem administrasi pada sebuah lembaga pendidikan akan makin mudah dan lancer karena penerapan sistem TIK.
    Kerugian Kemajuan TIK juga akan makin mempermudah terjadinya pelanggaran terhadap Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI), karena makin mudahnya mengakses data menyebabkan orang yang bersifat plagiatis akan melakukan kecurangan. Walaupun sistem administrasi suatu lembaga pendidikan, bagaikan sebuah sistem tanpa celah, tetapi jika terjadi suatu kecerobohan dalam menjelankannya akan berakibat fatal.
    Dampak negative dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi Selain membawa manfaat yang besar, teknologi informasi dan komunikasi (TIK) juga mempunyai pengaruh buruk yang besar pula pada perkembangan generasi anak bangsa. Saat ini perangkat yang paling mempengaruhi anak pelajar Indonesia antara lain: Komputer Handphone Mp4 player Game console dan Media tontonan seperti televisi dan film Namun kali ini kita akan bahas salah satu diantaranya yaitu pengaruh buruk teknologi komputer.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Apa yang Saudari jabarkan di atas tidak ada yang salah. Kemajuan dan perkembangan teknologi bisa menjadi dilema, disamping dengan berbagai peran dan potensinya yang sangat membantu dan mempermudah berbagai kepentingan dan keperluan umat manusia, namun terdapat sederet dampak negatif yang mungkin saja sulit untuk dihindari.

      Bak pisau bermata dua perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memberikan dampak positif dan negatif dalam kehidupan kita. Selain dampak positif yang telah diketahui bersama, tentunya ada dampak negatif yang ditimbulkan, yang sangat mengkhawatirkan dan meresahkan apabila tidak disikapi secara bijak dan berhati-hati, diantaranya, maraknya pornografi, penipuan, tindakan kekerasan, cyber crime, cyber bully, dan lain lain. Dengan demikian, guru dalam menjalankan fungsinya sebagai pendidik haruslah mengarahkan peserta didik dalam penggunaan media IT secara bijak , berinternet secara sehat dalam mewaspadai dampak buruk yang akan ditimbulkan oleh kemajuan teknologi. “ Be achiever by using technology, we must be a wise user” perlu disosialisasikan kepada para siswa di sekolah agar mereka memanfaatkan perkembangan teknologi secara baik untuk kemajuan, sebagai sumber referensi belajar, sarana memperluas wawasan dan ilmu pengetahuan, memperkaya informasi yang bermanfaat sehingga dapat meningkatkan kompetensi peserta didik agar nantinya mampu bersaing dalam menghadapi derasnya arus globalisasi dan pesatnya kemajuan teknologi.

      Demikian tanggapan dari saya dan terima kasih.

      Hapus
  10. Assalamualaikum, setelah membaca selintas mengenai materi yang di tulis ini, sedikit ingin bertanya kepada kakak, mengenai hambatan yang tentunya akan di hadapi dalam penggunaan tik ini dalam pembelajaran bagaimanakah cara atau trik atau solusinya

    BalasHapus

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama